Langganan Banjir di Banjarbaru, 1.528 Jiwa Terdampak

Salah satu wilayah yang dilanda banjir di Kota Banjarbaru, tepatnya di Syamsuddin Noor Jalan Tonhar.(Sumber Foto:Grup Emergency)
Salah satu wilayah yang dilanda banjir di Kota Banjarbaru, tepatnya di Syamsuddin Noor Jalan Tonhar.(Sumber Foto:Grup Emergency)

Langganan banjir terus terjadi di Kota Banjarbaru setiap tahun. Kali ini, sebanyak 1.528 jiwa terdampak. Masyarakat yang terdampak banjir tersebar di 3 Kecamatan di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Koranbanjarmasin.net – Musibah banjir kembali terjadi di wilayah Kota Banjarbaru Rabu (22/2/2023) kemarin. Air sungai-sungai meluap hingga merendam permukiman warga.

Berdasarkan data BPBD Kota Banjarbaru yang diperoleh media ini, wilayah yang dilanda banjir dan jumlah warga yang terdampak sebagai berikut :

Jalan Zam-Zam Jailani RT 16/RW 04 Kel. Kemuning Kec. Banjarbaru Selatan ;

Jumlah Rumah : +- 30 rumah

Jumlah KK : +- 30 KK

Jumlah jiwa: +- 102 jiwa

Gg. Keluarga RT 2/RW 1 Kel. Loktabat Selatan Kec. Banjarbaru Selatan ;

Jumlah Rumah : +- 43 rumah

Jumlah KK: +- 44 KK

Jumlah Jiwa: +- 163 Jiwa

Jl. Mistar Cokrokusumo RT 1, 2, 4, 25, 28, 31, 32, 33 Basung 2 Kel. Sungai Tiung Kecamatan Cempaka ;

Jumlah Rumah : +- 142 Rumah

Jumlah KK: +- 152 KK

Jumlah Jiwa: +- 577 Jiwa

Jl. Galam Ujung RT 3/RW 1 Kel. Kemuning Kec. Banjarbaru Selatan ;

Jumlah Rumah : +- 20 rumah

Jumlah KK: +- 23 KK

Jumlah Jiwa : +- 75 Jiwa

Komp. Graha Permata Indah Jl. Soeratno Kel. Guntung Payung Kecamatan Landasan Ulin ;

Jumlah Rumah : +- 32 rumah

Jumlah KK: +- 32 KK

Jumlah Jiwa: +- 128 Jiwa

Jl. Tonhar RT 2/RW 1 Kel. Syamsudin Noor Kecamatan Landasan Ulin ;

Jumlah Rumah : +- 17 rumah

Jumlah KK : +- 17 KK

Jumlah Jiwa : +- 38 Jiwa

Jl. Mistar Cokrokusumo RT 29/RW 2 Cempaka Hulu Kel. Cempaka Kecamatan  Cempaka ;

Jumlah Rumah : +- 13 Rumah

Jumlah KK : +- 13 KK

Jumlah Jiwa : +- 34 Jiwa

Jl. Mistar Cokrokusumo  RT 22, 23, 24/RW 8 Kertak Baru Kel. Cempaka Kecamatan Cempaka ;

Jumlah Rumah : +- 70 Rumah

Jumlah KK: +- 75 KK

Jumlah Jiwa: +- 295 Jiwa

Jl. Mistar Cokrokusumo RT 6/RW 2 Kel. Cempaka Kec. Cempaka

Jumlah Rumah : +- 30 Rumah

Jumlah KK: +- 37 KK

Jumlah Jiwa: +- 116 jiwa

Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjarbaru Zaini mengatakan, sebanyak 1.528 jiwa yang terdampak musibah banjir. Cakupan areanya di 3 Kecamatan yakni Landasan Ulin, Cempaka dan Banjarbaru Selatan.

“Sebagaimana arahan bapak Wali Kota, BPBD dibantu relawan mengerahkan upaya maksimal. Alhamdulillah semua berjalan lancar. Air juga sudah surut sejak pukul 8 malam tadi. Namun kita akan tetap waspada jika terjadi banjir susulan,” katanya.(maf/may)

 

Respon (111)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *